Antisipasi Kemacetan Arus Mudik, Jalingkut Harus Siap untuk Jalur Alternatif || mediatunggal.com


SHARE

Antisipasi Kemacetan Arus Mudik, Jalingkut Harus Siap untuk Jalur Alternatif

admin 18-05-2017 || 02:52:51

LEWAT JALINGKUT : Pengendara sepeda motor nekat melewati jalan lingkar utara (Jalingkut) Tegal - Brebes yang kondisinya belum layak untuk dilalui kendaraan. (Foto: suaramerdeka.com/Wawan Hudiyanto)

TEGAL - Jalan lingkar utara (Jalingkut) Kota Tegal harus siap digunakan untuk jalur alternatif pada arus mudik. Oleh karena, perbaikan kondisi jalan segera dilakukan termasuk melengkapi sarana prasarana yang dibutuhkan. Hal itu disampaikan Ketua Komisi III DPRD, Sodik Gagang, kemarin.

Menurut dia, upaya tersebut perlu dilakukan agar jalur tersebut bisa digunakan sebagai jalur alternatif untuk mengatasi terjadinya kemacetan di jalur pantura saat arus mudik lebaran berlangsung. Selain melakukan perbaikan, jalingkut juga dilengkapi lampu penerangan jalan serta rambu-rambu lalu lintas sebagai petunjuk bagi para pemudik.

“Berdasarkan keterangan dari dinas terkait saat ini masih dalam tahap proses persiapan lelang untuk kelanjutan pembangunan jalingkut dengan anggaran mencapai Rp 25 miliar. Oleh karena itu, diharapkan bisa segera dikerjakan dalam waktu dekat, sehingga ketersediaan jalingkut bisa digunakan pada saat arus mudik Lebaran 2017,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR), Sugiyanto mengatakan, untuk mempersiapkan Jalingkut sebagai jalur alternatif, pihaknya melakukan perbaikan-perbaikan, seperti penutupan lubang-lubang yang ada serta menambah sejumlah lampu Penerangan Jalan Umum (PJU). Saat ini, sudah ada 14 titik lampu dan 8 titik lampu PJU di Jalingkut, serta 6 titik lampu sorot di Jalingkut baru. (sm)



Baca juga :

Related Post